sugengrdiary.blogspot.com - Sudah sekitar 3 bulan yang lalu baterai telepon seluler (ponsel) yang penulis pakai mulai bermasalah. Gejalanya, tegangan baterai tiba-tiba turun sendiri secara drastis, padahal baru saja diisi ulang sampai penuh. Tanda lain, tutup baterai tidak bisa dipasang lagi. Setelah diamati, ternyata baterai makin tebal/gembung. Makin lama, ukuran gembung-nya makin besar & tidak mungkin lagi dipasang di tempatnya. Tanda-tanda sudah minta ganti baterai baru, nih. Padahal kalau dipikir-pikir, usia baterai/ponsel ini juga belum begitu lama. Tgl. beli 19 Juni 2015, jadi baru sekitar 1 tahun. Wajarkah usia baterai cuma 1 tahun? Relatif juga barangkali ya. BTW, ponsel lain milik penulis sampai sekarang baterainya masih prima, padahal dibeli tahun 2010 & belum pernah ganti baterai sama sekali. Hebat, bisa bertahan 6 tahun. Beda kualitas tampaknya, dan yang pasti beda harga juga.